Selasa, 05 Januari 2016

SATU MALAM DI HOTEL SELMA SPA+

Jauh sebelum liburan summer tiba, suami sudah menanyakan, kira kira apa rencana kami untuk merayakan anniversary pertama kami nantinya. Cuma karena kami memiliki rencana liburan summer ke Demark dan ke Selatan Swedia, gue tidak terlalu serius menanggapi. Nanti dululah, kita fokus ke liburan summer aja dulu, begitu jawab gue.
 
Dan tiba waktunya sudah mulai dekat, dan liburan ke Denmark serta beberapa kota di bagian Selatan Swedia sukses dijalani, barulah kami fokus memikirkan acara anniversary kami. Sebenarnya gue antara senang dan berat juga sih. Jujur saja, siapa sih yang ga suka jalan jalan? cuma waktu itu gue merasa pengeluaran liburan selama hampir dua minggu lumayan banget biayanya. Liburan di Scandinavia itu memang ga bisa dibilang murah. Cuma suami gue memang tipycal orang yang lumayan konsen untuk acara perayaan yang berbau  beginian. Buat dia justru perayaan ini lebih penting dibanding liburan summer kemaren.
 
Area Lobby Utama Hotel
 
Ya uda, gue akhirnya menyerahkan semua urusan ini ke suami. Mulai booking hotel, dll.
Dan sampailah pada keputusan untuk memilih sebuah Hotel Spa bernama SELMA SPA+, yang terletak di Propinsi Värmland, tepatnya di kota SUNNE, Swedia. Gue langsung jatuh cinta melihat review hotel ini di internet. Dan suamipun langsung menelepon pihak hotel untuk menginap satu malam disana. Kalau tidak salah waktu itu Paket yang dikenakan seharga kurang lebih 3500 kr atau 4000 kr deh. Gue lupa lupa ingat. Mungkin juga bisa meleset. Tapi sebagai gambaran kurang lebih segitu. Soalnya slip pembayaran ke hotel ini sepertinya raib, jadi gue ga punya data pasti. Hehehhe...
Harga tersebut meliputi penginapan satu malam, plus gratis makan siang (tidak makan malam ya).
 
Dari tempat gue tinggal ke hotel Selma Spa+ butuh waktu kurang lebih 2 jam dengan kendaraan mobil. Tidak terlalu jauhlah.
Hotel Selma Spa+ terletak disebuah kawasan yang jauh dari keramaian. Cenderung menyendiri tempatnya. Kawasan hotel yang lumayan luas. Memiliki area parkir yang luas dan taman yang asri. Sangat sejuk.
Nama hotel ini diambil dari nama seorang novelis wanita terkenal yang berasal dari Swedia bernama SELMA LAGERLÖF. Sepertinya kebesaran nama sang novelis mampu membius orang orang untuk mengunjungi hotel yang konon lumayan terkenal ini.
Pertama memasuki lobby hotel gue langsung tertarik dengan design interiornya yang hangat. Ruangan lobby hotel terdiri dari beberapa macam sofa dan kursi. Apalagi tepat di tengah lobby menyala api di dalam tungku berbentuk lempengan aluminium gitu, yang langsung membuat gue merasa nyaman banget.
 
Masih di area Lobby Utama Hotel

Sebenarnya niat gue menulis kunjungan kami di hotel ini tak lain cuma ingin berbagi cerita tentang nyamannya berada di kawasan hotel ini. Sangat rekomen. Rasanya pengen gue berhari hari disni. Hahahhaha.
Dan kali aja tulisan ini bisa menjadi bahan referensi kalian jika berniat menginap di hotel ini.
Sepertinya konsep hotel ini memang sengaja dibuat untuk pasangan yang sedang honeymoon, merayakan anniversary, atau bagi pasangan pasangan lainnya yang memang pengen merasakan suasana romantis di hotel ini. Jadi sepertinya bukan hotel untuk penginapan keluarga yang sedang berlibur. Karena memang letak lokasi hotel bukanlah kota tujuan wisata atau kota perhentian. Sepanjang mata gue memandang, tidak ada anak anak atau remaja di hotel ini. Semua memang berpasangan.
Area Lobby Utama Hotel
Selain memiliki kamar yang sangat nyaman, hotel Selma Spa+  juga dilengkapi dengan fasilitas kolam renang. Jika pengen berenang di air yang lebih hangat bisa memilih kolam renang yang berada di dalam kawasan hotel. Tak jauh dari sini, kita bisa langsung keluar melalui sebuah pintu yang conecting  ke kolam renang yang berada di luar gedung. Airnya tentu saja lebih dingin.
 
Kamar Tidur 
VIEW DARI BALKON KAMAR 

Berhubung gue ga bisa berenang, jadi gue menunggu suami sambil duduk santai di sofa yang disediakan di pinggiran kolam renang. Seperti biasa, gue suka memperhatikan sekeliling gue. Banyak dari penghuni hotel yang selonjoran sambil membaca buku dan novel. Sangat enjoy. Dan tak lama kemudian, gue pun tak mau kalah. Tidak bisa berenang, nyemplung di Jacuzzi pun jadilah. Pengen rasanya punya beginian di kamar mandi rumah. Apa daya kamar mandi gue kecil banget. Hahahahaha.
Belum lama kami berendam di dalam Jacuzzi, gelombang airnya berhenti. Sirkulasi air dibersihkan dulu. Kami memilih tetap berada di dalam air sambil ngobrol, baru 10 menit kemudian badan gue dipijet pijet lagi oleh air yang menggelembung itu. Rasanya rilex banget.
Kami juga tak ketinggalan mencoba sauna yang tak jauh dari lokasi Jacuzzi, ceritanya mau membakar lemak. Tau ga sih, gue menulis cerita ini sambil membayangkan sedang berada di sana. Rasanya pengen kabur ke Selma Spa+ lagi. Huuuuuuu.
 
Hotel Selma Spa+ juga dilengkapi Bar, Cafe dan restoran. Spa? tentu saja, nama hotelnya saja sudah memakai Spa.
Lobby SPA
 
Namanya ke hotel beginian, sayang rasanya tidak mencoba fasilitas Spa nya. Gue pengen di pijet. Karena paket yang kami ambil cuma massages doang, maka kami dikenakan biaya sekitar 450 kr per orang. Ruangan pria dan wanita terpisah. Cuma ya itu dia, pijetan orang sini kurang seru. Ga kaya di Indonesia kencengnya lebih berasa. Disini mijetnya cenderung sangat hati hati. Ga ada tuh gaya tangan dan kaki menyilang, ditarik tarik  ampe bunyi. Hahahhaha.
 
MASIH DI LOBBY SPA (MODEL KURSINYA SEPERTI DI INDONESIA )
DI DALAM RUANGAN SPA
Bagian lain yang gue suka di hotel ini adalah area cafe dan barnya. Suasananya sangat nyaman, tidak berisik.
 
CAFE AND BAR
 
VIEW DARI CAFE HOTEL INI JUGA BAGUS
Dari area cafe ini kita bisa duduk santai di sebuah kursi yang terletak di atas lantai kaca. Dari lantai kaca yang transparan ini  kita bisa melihat pemandangan kolam renang di lantai bawah. Awalnya sih agak parno, cuma suami gue bilang " Dont worry, bangunannya kuat kok" 
 

Untuk urusan makan, restoran hotel ini juga sangat apik. Romantis suasananya. Siangnya kami sudah menyantap makanan gratis disini. Gue pilih ikan salmon waktu itu.
 


Dan malamnya barulah kami memilih nice dinner. Merayakan anniversary kami. Ternyata gue merasakan juga perayaan anniversary setelah lama melajang. Hahahhahha.
Secara keseluruhan gue puas dengan pelayanan dan fasilitas hotel ini. Apalagi pemandangan diluar hotel juga sangat bagus. Kita bisa melihat view danau yang membentang di seberang jalan hotel ini baik dari jendela restoran, cafe maupun balkon kamar.
Pagi hari kami sempatkan mengelilingi area hotel ini. Lumayan luas halamannya. Kawasan yang tidak sekedar memberi suasana romantis tapi juga memberi rasa rilex, nyaman dan tenang. Satu malam di Selma Spa+, serasa satu bulan mendapatkan ketenangan jiwa raga. Apa sih! Hahahaha.
 
VIEW DI SEKITAR HOTEL
Dan keesokan harinya, kami pun melanjutkan perjalanan kami ke suatu tempat yang tak jauh dari Selma Spa+. Apa itu? Nantikan di cerita gue berikutnya. 


 






Tidak ada komentar: